Kamis, November 21, 2024

BAKTI Serahkan Bantuan 10 Unit Komputer ke Media Center PON Kabupaten Jayapura

Koordinator Media Center Kominfo PON XX yang juga Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura, Gustaf Griapon ketika menerima bantuan secara simbolis dari salah satu Staf BAKTI Kominfo, di Media Center Kominfo PON XX Klaster Kabupaten Jayapura, Grand Allison Hotel, Kota Sentani, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Rabu (29/9/2021)

SENTANI, ppid.jayapurakab.go.id – Media Center Kominfo PON XX Klaster Kabupaten Jayapura mendapatkan bantuan 10 unit komputer dari Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informatika (BAKTI) Kementerian Komunikasi dan Informatika Kemenkominfo). Bantuan ini merupakan bentuk dukungan BAKTI Kemenkominfo dengan keberadaan Media Center Kominfo PON XX Klaster Kabupaten Jayapura.

Bantuan komputer ini menjadi salah satu bagian pemerintah dalam mendukung pelaksanaan PON XX Papua Tahun 2021 terutama dalam mendukung kerja-kerja jurnalis di media center saat memproduksi berita-berita kegiatan PON XX.

Koordinator Media Center Kominfo PON XX Klaster Kabupaten Jayapura, Gustaf Griapon, ST, menyampaikan, usulan yang diajukan langsung oleh Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw, SE., M.Si, saat kunjungan Menteri Kominfo Johnny G. Plate ke Media Center Kominfo PON XX Klaster Kabupaten Jayapura dalam mendapatkan bantuan ini.

“Hari ini kami telah menerima dukungan dari Kementerian Kominfo lewat BAKTI sebanyak 10 unit komputer, untuk kerja-kerja dari teman-teman awak media di ruang media center. Bantuan ini telah diserahkan oleh salah satu staff dari BAKTI Kominfo. Sesuai dengan tindaklanjut atau kunjungan dari pak Menteri Kominfo pada 23 September lalu,” jelas Gustaf Griapon yang juga Koordinator Sub Bidang TIK Sub PB PON XX Klaster Kabupaten Jayapura, ketika menjawab pertanyaan wartawan media online ini usai menerima bantuan tersebut, Rabu (29/9/2021).

“Di mana, dalam kunjungan tersebut pak Bupati minta kepada pak Menteri untuk menambah lagi 10 unit komputer, untuk dukungan kerja-kerja dari teman-teman di media center. Puji Tuhan, tepat hari ini bantuan dukungan telah diserahkan langsung oleh BAKTI Kominfo kepada kami di ruang media center,” tambahnya.

Dijelaskannya, fasilitas-fasilitas yang ada di Media Center Kominfo PON XX ini akan dihibahkan ke Pemerintah Kabupaten Jayapura.

“Selesai pelaksanaan PON ini, media center ini akan dihibahkan ke Pemda Kabupaten Jayapura untuk menjadi Media Center Kabupaten Jayapura yakni, fasilitas-fasilitas yang ada ini akan dihibahkan,” tukas pria yang juga Plt. Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura tersebut.

Share to

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here