Jumat, November 22, 2024

Wabup Giri Tutup Pelatihan Teknis Produksi dan Standardisasi Produk

Wakil Bupati Jayapura Giri Wijayantoro didampingi Kepala Disperindag Kabupaten Jayapura, Theopilus H. Tegay, dan salah satu narasumber dari Balai Diklat Industri Makassar, saat menabuh Tifa sebagai tanda menutup secara resmi kegiatan pelatihan teknis produksi dan standardisasi produk. Rabu (3 Agustus 2022)

SENTANI, ppid.jayapurakab.go.id – Wakil Bupati (Wabup) Jayapura Giri Wijayantoro secara resmi menutup kegiatan Pelatihan Teknis Produksi dan Standardisasi Produk yang merupakan kerjasama dengan Kementerian Perindustrian RI, Rabu, 3 Agustus 2022 siang, di Ballroom Lantai II Hotel Horex Sentani, Kota Sentani, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura.

Pelatihan yang digelar selama delapan hari mulai tanggal 26 Juli hingga 3 Agustus 2022 itu menghadirkan beberapa narasumber dari Kepala Balai Besar POM di Jayapura Mojaza Sirait, S.Si., Apt., Kepala Bidang Dinas Perindustrian, Koperasi, UKM dan Tenaga Kerja Provinsi Papua, serta Balai Diklat Industri Makassar.

Wakil Bupati Jayapura Giri Wijayantoro usai menutup kegiatan tersebut memberikan apresiasi tersebut kepada Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Jayapura.

“Kami beri apresiasi kepada Disperindag yang sudah memberikan pelatihan ini, juga ucapkan terima kasih kepada para pemateri dari Balai Diklat Industri Makassar, yang sudah memberikan materi di pelatihan teknis produksi ini,” tuturnya ketika dikonfirmasi wartawan, Rabu, 3 Agustus 2022.

Wabup Giri juga menerangkan, dalam pelatihan ini ada kuliner atau makanan, yang menyangkut dengan kadaluarsa. Karena ketika membuat satu produk kuliner ini tidak lepas dari kadaluarsa.

“Jangan sampai sodara-sodara kita semangat ingin membuat satu produk, tapi administrasinya itu terabaikan,” ungkap Giri.

“Oleh sebab itu, dengan adanya pelatihan ini mudah-mudahan sodara-sodara kita ketika membuat satu produk dan mengerti apa yang harus dipenuhi dalam persyaratan administrasinya. Semoga tidak melanggar hukum dan ketika ada produk kuliner yang sudah ada kadaluarsa dengan sendirinya bisa menarik bahan produk mereka dari pasaran,” sambungnya.

Kegiatan pelatihan teknis produksi yang dibuka oleh Sekda Kabupaten Jayapura Dra. Hana S. Hikoyabi, itu juga dihadiri Kepala Dinas Perundustrian dan Perdagangan Kabupaten Jayapura Theopilus H. Tegay, para staf Disperindag Kabupaten Jayapura dan para peserta pelatihan teknis produksi ini.

Share to

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here