Sabtu, November 23, 2024

Peduli, KADIN dan Pemkab Jayapura Bagikan Ratusan Paket Sembako Kepada Warga Kemiri di Momen Natal 2021

Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Kabupaten Jayapura, Arry Ronny Deda didampingi Ketua KADIN Kabupaten Jayapura Jaap A. Suebu, M.H., ketika menyerahkan secara simbolis bingkisan Natal berupa sembako kepada perwakilan warga korban banjir bandang dan longsor di Kemiri, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, kemarin.

SENTANI, ppid.jayapurakab.go.id – Kamar Dagang dan Industri (KADIN) dan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Jayapura membagikan bingkisan Natal kepada warga korban banjir bandang dan longsor di Kemiri, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, kemarin.

Penyerahan bingkisan Natal berupa 200 paket sembako kepada warga korban banjir tersebut diserahkan secara simbolis oleh Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Kabupaten Jayapura Arry Ronny Deda didampingi Ketua KADIN Kabupaten Jayapura Jaap A. Suebu, M.H., kepada perwakilan warga korban banjir yang juga Ketua Panitia Natal John Howa Suebu, disela-sela perayaan Natal bersama warga korban banjir bandang dan longsor, di Kemiri, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, kemarin.

Bakti sosial itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat korban banjir dalam momentum perayaan Natal 2021.

Ketua KADIN Kabupaten Jayapura, Jaap A. Suebu, M.H., mengatakan, kegiatan ini dilakukan agar masyarakat khususnya warga korban banjir bisa merasakan manfaat kehadiran KADIN Kabupaten Jayapura secara langsung kepada masyarakat.

Lanjut Staf Ahli Pimpinan MRPB ini menjelaskan, pihaknya merupakan mitra pemerintah dalam hal ini industri dan perdagangan. Namun, disisi lain KADIN juga ingin ikut berkontribusi dalam memberikan rasa peduli kepada warga korban banjir, sebagai upaya kehadiran KADIN bisa dirasakan secara langsung oleh masyarakat.

“Terkait dengan suasana Natal, kami dari KADIN bersama Pemerintah Kabupaten Jayapura melakukan satu kegiatan bakti sosial atau kunjungan kasih. Kebetulan saudara-saudara kita di Sentani itukan kita tahu, bahwa mereka ini sejak tahun 2019 lalu itu sudah terkena musibah banjir bandang dan longsor. Sebagai bentuk kepedulian, KADIN sebagai mitra pemerintah ingin memberikan kontribusi dengan cara membagikan bingkisan Natal berupa ratusan paket sembako,” ujar Jaap Suebu, Rabu (22/12) di Kota Sentani, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura.

Jaap Suebu yang juga Staf Khusus Bupati Jayapura ini mengharapkan, pembagian bingkisan Natal berupa sembako ini dapat meringankan saudara kita dalam merayakan Natal tahun ini. Apalagi masih di masa pandemi Covid-19 ini, kita mendoakan agar virus ini cepat berlalu.

“Kami harap bingkisan Natal berupa paket sembako ini dapat dimanfaatkan dan digunakan oleh masyarakat, baik dalam kondisi yang terpuruk ekonomi maupun sosial budaya sejak terjadinya banjir bandang dua tahun lalu dan juga masih dalam kondisi pandemi Covid-19 saat perayaan Natal nanti,” harapnya.

“Inilah bentuk cinta kasih dari KADIN dan Pemda Kabupaten Jayapura, untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat. Memang tidak seberapa nilainya, tetapi diharapkan masyarakat yang menerima bingkisan Natal berupa paket sembako itu bisa memanfaatkannya secara baik dan maksimal,” tambah pria yang juga mantan Sekpri Gubernur Papua tahun 2006-2011.

Sebagai pengusaha, Jaap Suebu juga mengharapkan dunia usaha di Indonesia khususnya di Kabupaten Jayapura bisa cepat pulih dan bangkit.

“Harapan kami ke depan, dunia usaha cepat pulih. Dengan demikian, diharapkan seluruh roda ekonomi dan pembangunan di Indonesia dan Papua khususnya di Kabupaten Jayapura bisa segera pulih mengikuti apa yang sedang digalakkan oleh pemerintah pusat dalam hal ini Presiden Jokowi. Kami harap Indonesia bisa pulih dan ekonomi bisa tumbuh,” pungkas Bendahara DPD Partai Golkar Kabupaten Jayapura ini.

Share to

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here