Jumat, November 22, 2024

Sub PB PON Kabupaten Jayapura Temui KONI Pusat, Ini Sejumlah Hal yang Dibahas

SENTANI, jayapurakab.go.id – Sub Panitia Besar (PB) Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Klaster Kabupaten Jayapura mendatangi langsung Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat untuk melaporkan tidak semua bidang yang ada di dalam PB PON XX Papua bisa menjabarkan secara baik kesiapan tentang penyelenggaraan PON di Klaster Kabupaten Jayapura dan juga adanya penunjang-penunjang sarana di venue yang belum selesai.

“Sesungguhnya kami ke KONI Pusat, ini kami lakukan karena KONI Pusat itu menjadi Panitia Pengawas dan Pengarah (Panwasrah) untuk PON XX tahun 2021 di Papua. Mereka yang ada di KONI Pusat atau selaku Panwasrah itulah orang-orang yang sudah banyak pengalaman dalam mengelola PON yang berlangsung di Indonesia,” kata Sekretaris Umum Sub PB PON XX Klaster Kabupaten Jayapura Timothius J. Demetouw, ketika ditanya wartawan media online ini terkait pertemuan dengan KONI Pusat, Jumat (25/6/2021) sore.

Timothius Demetouw yang juga Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kabupaten Jayapura itu mengatakan, kedatangan Sub PB PON XX Kabupaten Jayapura untuk menemui KONI Pusat yakni, untuk menyampaikan beberapa hal yang dialami oleh Klaster Kabupaten Jayapura dalam penyelenggaraan PON XX 2021 Papua.

“Jadi kehadiran kami di sana adalah melihat kondisi atau kesiapan kita di Sub PB PON Kabupaten Jayapura, yang beberapa bulan lamanya ini kita lakukan koordinasi dengan PB PON XX Papua. Tetapi, yang kami dapati adalah tidak semua bidang yang ada di PB PON XX Papua bisa menjabarkan secara baik kesiapan-kesiapan untuk bisa menyelenggarakan PON di Klaster Kabupaten Jayapura,” kata Timothius.

“Itulah yang mendorong kami untuk pergi menemui KONI Pusat, dan sekaligus kami menjelaskan dari venue-venue yang dibangun di wilayah Klaster Kabupaten Jayapura ini ada penunjang-penunjang di sarana ini yang belum selesai,” sambungnya.

Menurutnya, ada beberapa catatan yang harus diperhatikan oleh PB PON XX Papua.

“Ini menjadi hal yang perlu kami mendapat penjelasan. Maka itu, mereka jelaskan bahwa untuk pembangunan fisik itu sebenarnya ada di Dinas PU dan untuk sarana penunjang lainnya itu ada di Dispora Provinsi Papua. Sehingga harapan mereka akan datang di akhir bulan Juni atau di awal Juli nanti ke sini,” tuturnya.

Dia menambahkan, KONI Pusat akan datang sekaligus bersama dengan tim delegasi, untuk mendampingi Sub PB PON Klaster Kabupaten Jayapura dalam mempersiapkan segala hal dari masing-masing bidang tersebut.

“Sehingga bagi kami ini adalah hal yang positif dan akan memberikan pemahaman yang baik ketika pergeseran kewenangan dari PB PON Papua ke Sub PB PON Klaster Kabupaten Jayapura ini, kami juga bisa siap untuk mensukseskan hal tersebut. Karena kami sudah memiliki pemahaman dan keterampilan, bagaimana melakukan atau mengelola akan penyelenggaraan PON di Klaster Kabupaten Jayapura ini,” tukasnya.

Share to

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here